Menyisipkan gambar terformat Fig dan TeX pada LyX-1.2.x

I Wayan Warmada
Lab. Geokomputasi, Jurusan Teknik Geologi, FT UGM


Gnuplot (latex atau pslatex)

Gnuplot dapat menghasilkan bermacam-macam format keluaran grafik. Ada beberapa format grafik yang dapat digabungkan dengan dokumen LaTeX, seperti eepic/epic, emtex, epslatex, fig, gpic, latex, metafont, metapost, pdf, postscript, pslatex, pstricks dan tgif (grafik vektor); jpeg dan png (grafik raster). Semua format keluaran grafik latex dan postscript dapat disisipkan secara langsung, sedangkan selain format ini dapat dipakai format yang harus melalui preprocessor sebelum dapat disisipkan pada dokumen, misalnya metapost, metafont, fig dan tgif.

Memasukkan gambar dengan format LaTeX yang dibuat dengan gnuplot pada LyX dapat dilakukan dengan perintah yang sama seperti memasukkan gambar pada floating figure, hanya saja gambar tidak tampak di LyX dan tidak menggunakan perintah insert figure, melainkan insert document dengan perintah \input karena gambar yang akan disisipkan mempunyai format yang sama dengan dokumen LaTeX.


Gambar 1: Contoh hasil plot gnuplot yang disimpan dalam format latex

Gambar di atas dibuat dengan program gnuplot dengan perintah set terminal pslatex. Lihat skrip gnuplot berikut ini. Gambar 1 dihasilkan dari menjalankan skrip ini dengan program gnuplot dan diolah sebagai file postscript dengan LyX-1.2.1.

set term pslatex color
set output 'graph-tex-gb1.tex'
set size 1,1.05
set title '{\large\bfseries grafik $y=sin(x)$}'
set xlabel 'Sudut \textit{(radian)}'
set xtics -3,1
set mxtics 2
set ylabel '$sin(x)$'
set format y '%3.1f'
set ytics -1,.5
set mytics 2
set nokey
plot [-3.14:3.14] sin(x)
Catatan: hanya bisa dijalan lewat ps2pdf. Jika ketika dijalankan terjadi kesalahan dengan pesan TeX capacity exceeded, sorry [main memory size = 384000]; tambahan perintah [ERT] \clearpage pada beberapa node, misalnya pada tiap akhir bab, atau akhir kumpulan gambar... atau gunakan paket afterpage.sty

Xfig (eepic, pstex dan eps)

Xfig merupakan salah satu program untuk menggambar vektor yang paling populer di lingkungan Unix. Program ini dapat menghasilkan beragam jenis format LaTeX. Format grafik yang dapat disisipkan secara langsung pada dokumen LaTeX adalah eepic dengan makro/paket eepic.sty dan pstex dengan makro graphics.sty. Namun, paket ini juga punya kelemahan, yaitu tidak mempunyai fasilitas memutar teks (paling tidak dibutuhkan sedikit trik, lihat tip pada bagian akhir artikel ini). Perintah untuk mengeksport ke eepic dari program Xfig adalah File --> Export --> LaTeX picture + eepic macros. Tulislah perintah berikut ini dalam preambul sebelum mengkompilasi dokumen LyX atau LaTeX.

\usepackage{epic,eepic}  % untuk eepic
\usepackage{graphics}    % untuk pstex
\usepackage{psfrag}      % untuk psfrag

Gambar 2: Grafik yang dibuat dengan gnuplot dengan terminal fig, dimodifikasi dengan program Xfig dan diekspor dalam format .eepic

Gambar 3: Format pstex keluaran Xfig. Format ini menggunakan kombinasi postscript (komponen gambar yang disimpan dalam file .pstex) dan TeX (atribut teks yang disimpan dalam file .pstex_t). Yang disisipkan dalam dokumen adalah file .pstex_t.

Cara lain memasukkan gambar terformat fig ke LyX adalah dengan menggunakan perintah Insert --> External Material --> Xfig. Gambar 6 disisipkan dengan perintah ini (hanya berlaku untuk LyX-1.2.x hingga terbaru).


Gambar 4: Gambar yang disisipkan dengan perintah Insert --> External Material --> Xfig

Tip 1: Untuk memutar teks seperti pada gambar 3 dan (60 dan -60), tambahkan perintah \rotatebox{60} pada script gnuplot, misalnya set label lbl_nr '\rotatebox{60}{CaMg(CO)$_3$)$_2$}' at x,y left (gunakan tanda ' (single quot) untuk label, jangan `` (double quot)). Text dan posisinya harus diset pada program gnuplot (bukan pada Xfig). Grafik yang menggunakan label pada sumbu y sebaiknya digunakan format pstex.

Tip 2: Tanda ° (derajat) pada label sumbu x gambar 4 harus dimodifikasi pada keluaran program Xfig (.pstex_t) jikalau menggunakan perintah set encoding iso_8859_1 pada gnuplot, karena tanda ° yang dibuat oleh gnuplot didefinisikan sebagai \char\'27 oleh Xfig, yang tidak dapat dibaca oleh LaTeX. Modifikasi dapat dilakukan dengan mengganti bagian ... Temperature ({\lower.2ex\hbox{\char\'27}}C) ... pada file .pstex_t dengan ... Temperature (°C) ... Atau dapat juga langsung diset pada script gnuplot dengan menambahkan perintah 'Temperature ($^\circ$C)'.

Metapost (gnuplot)

Gnuplot dapat juga menghasilkan format metapost. Format ini tidak dapat disisipkan secara langsung pada dokumen LyX, melainkan harus diproses dengan preprocessor mpost. Untuk membuat file metapost hingga menyisipkannya pada dokumen LyX dapat dilakukan dengan langkah-langkah sebagai berikut:

Gambar 5: Gambar ini dibuat dengan preprocessor metapost. Warna isian ditambahkan dengan mengedit le ternary-out3.mp keluaran gnuplot secara manual (diperlukan pengetahuan dasar mengenai format data metapost).

About this document ...

Menyisipkan gambar terformat Fig dan TeX pada LyX-1.2.x

This document was generated using the LaTeX2HTML translator Version 99.2beta8 (1.43)

Copyright © 1993, 1994, 1995, 1996, Nikos Drakos, Computer Based Learning Unit, University of Leeds.
Copyright © 1997, 1998, 1999, Ross Moore, Mathematics Department, Macquarie University, Sydney.

The command line arguments were:
latex2html -no_subdir -split 0 -show_section_numbers /tmp/lyx_tmpdir11796kWwoIR/lyx_tmpbuf19/graph-tex-html.tex

The translation was initiated by on 2002-10-22


2002-10-22